Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis Hadiri Acara Khatam Qur’an di SDS Muhammadiyah Duri

Kamis, 10 Maret 2022

DURI(Cakapriau.com) – Wakil Ketua III DPRD Kabupaten Bengkalis Syaiful Ardi dan anggota Surya Budiman hadiri acara Khatam Al-Qur’an dan  wisuda Iqra yang ke-VIII di SDS Muhammadiyah Duri Kecamatan Mandau, Rabu (09/03/2022).

 
Bupati Bengkalis diwakili Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah Bengkalis Aulia mengatakan mempelajari dan menghafal Al-Qur’an merupakan salah satu bagian penting dalam kehidupan kita. Selain untuk menjaga kemurnian kalamullah, juga memiliki pengaruh besar terhadap diri seseorang.
 
Selanjutnya di kesempatan yang sama Wakil Ketua Syaiful Ardi mengajak bersama-sama untuk mensukseskan program Ibu Bupati Kasmarni, Bermasa, ia juga menyampaikan Perda Hak Inisiatif DPRD terkait pesantren yang baru saja disahkan yang merupakan dasar pemerintah untuk bisa berkontribusi demi kemajuan pesantren.
 

“Kami meminta kepada DPD RI Dr. Misharti untuk lebih mempriotitaskan Kab Bengkalis, bagaimana dana APBN bisa dinikmati Kab. Bengkalis dan meminta bantuan pembangunan ruangan kelas di SDS Muhammadiyah Duri,” harapnya.

Kemudian Surya Budiman yang juga Sekretaris Komisi III DPRD Kabupaten Bengkalis memberikan apresiasi kepada Muhammadiyah yang telah berkontribusi dan berperan aktif dalam mencerdaskan anak bangsa terutama putra putri Kab. Bengkalis, dan berharap kualitas pendidikan terus ditingkatkan, pendidikan yang berkemajuan, berakhlak dan beriman.

Terlihat hadir Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Riau Abdul Wahid, anggota Dewan Pimpinan Daerah RI Misharti, Anggota DPRD Provinsi Riau Sunaryo, Camat Mandau Riki Rihardi, Sekretaris Camat Mandau Yoan Dema, Kepala Sekolah SDS Muhamadiyah Zainal, Lurah Balik Alam Rifky Filyaningsih, Danramil 03/Mandau Kapt. Arh. Jemirianto, dan Kapolsek Mandau diwakili Panit Bimas Ipda Eka Nedi.

Foto dan sumber Berita :

Web DPRD Kabupaten Bengkalis

Banner-Top

Baca Juga

Berita Terkait

Whatsapp